AKSI NYATA BUDAYA POSITIF



      Untuk membangun budaya positif, sekolah perlu menyediakan lingkungan yang positif, aman, dan nyaman agar murid-murid mampu berpikir, bertindak, dan mencipta dengan merdeka, mandiri, dan bertanggung jawab.

Berdasarkan filosofi pemikiran Ki Hajdar Dewantara, bahwa tujuan pendidikan yaitu menuntun segala kodrat yang ada pada anak-anak, agar mereka dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya baik sebagai manusia maupun sebagai anggota masyarakat. Oleh sebab itu, pendidik itu hanya dapat menuntun tumbuh atau hidupnya kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak agar dapat memperbaiki lakunya (bukan dasarnya) hidup dan tumbuhnya kekuatan kodrat anak.

Dalam proses menuntun, anak diberi kebebasan namun pendidik sebagai pamong dalam memberi tuntunan dan arahan agar anak tidak kehilangan arah dan membahayakan dirinya.

Upaya membangun budaya positif di sekolah, guru harus bekerjasama dengan kepala sekolah dan orang tua. Kepala sekolah harus memastikan para guru mendapatkan dukungan penuh dari orang tua dalam membentuk budaya positif.

Budaya positif sekolah berisi keyakinan-keyakinan yang sudah disepakati bersama dalam waktu yang lama. Jika kebiasaan-kebiasaan positif sudah membudaya, maka nilai-nilai karakter yang diharapkan akan terbentuk pada diri anak.

Dalam aksi nyata kali ini, saya selaku calon guru penggerak telah berusaha menumbuhkan budaya positif pada diri anak. Kegiatan tersebut saya tuangkan dalam sebuah video. Selamat menyimak.

link youtube : https://www.youtube.com/watch?v=qbj_-EUxOg0




                                       













Artikel Aksi Nyata Modul 3.3

  AKSI NYATA MODUL 3 Alhamdulillah dalam modul 3 ini saya sudah melakukan 3 aksi nyata sesuai dengan sub materi yang ada di LMS, meliputi : ...

Popular Posts